Dispora Kota Bandung Memacu Potensi Pemuda Lewat Pelatihan Spesialisasi Barista
PILARGLOBALNEWS,--Dispora Kota Bandung Mengadakan Kegiatan Pelatihan Spesialisasi Barista untuk pengembangan bakat dan potensi pemuda Kota dalam hal positif.
Dalam Pelatihan spesialisasi barista dan di buka Langsung oleh Drs. H. Eddy Marwoto, M.Si, selaku Kepala Dinas pemuda dan olahraga Kota Bandung
Ir. WIN SEPRIDJAL, M.Si, selaku Kabid pengembangan dan infrastruktur Kepemudaan di dampingi Oleh Moch Zam- Zam SE.Selaku Penanggung Jawab Kegiatan Pelatihan dasar barista di ikuti oleh 50 peserta yang dilaksanakan selama 2 hari, dari tanggal 9 s/d 10 Maret 2022 bertempat di Hotel Atlantic Jl. Pasirkaliki No.162 Kota Bandung.
Kepala Dinas Pemuda dan olahraga Kota Bandung Berpesan kepada Seluruh Peserta supaya Bisa memanfaatkan Peluang tersebut Rumusan dari Kepala Dispora "KERJA KERAS KERJA TUNTAS KERJA CERDAS KERJA IKHLAS karena dari Setiap Pelatihan Bisa terpilih untuk mengikuti program selanjutnya yaitu Proses Inkubasi dan Pendampingan dan di pilih menjadi 15 Peserta Terbaik dari Pelatihan Barista tersebut.
"Nanti peserta harus mengerti mengelola coffeeshop seperti apa, bedanya kopi arabika dengan kopi Toraja dan racikannya harus seperti apa jika ditambah esensi rasa lain coklat, susu, strawberry dan rasa lain," ujar Eddy di kantornya, Rabu (8/3/2022).
Pelatihan ini menjadi salah satu program pengembangan anak muda Kota Bandung yang sudah dilakukan dari tahun-tahun sebelumnya. Namun untuk pelatihan barista baru tahun ini.
Pelatihan selama tiga hari, peserta akan mendapat beberapa materi dan pemantapan mengenai pengelolaan coffeeshop dan juga ilmu mengenai barista.
Harapan dari Eddy, dengan pelatihan ini banyak barista baru dan coffeeshop yang buka dari peserta pelatihan ini. Dengan begitu jumlah wirausahawan di Bandung dapat meningkat.
"Pelatihan barista tersebut bukan hanya pelatihan yang diselenggarakan oleh Dispora Kota Bandung, tapi akan ada pelatihan-pelatihan lainnya," tandasnya.(red/iwanrohman)
Tidak ada komentar