Tedy " Kota Bandung Butuh Masukan Yang Konstruktif "
PILARGLOBALNEWS,-- Kota Bandung membutuhkan masukan yang membangun atau konstruktif dalam menjadikan kota yang unggul, sejahtera, dan agamis. Hal tersebut dikatakan Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan usai menghadiri pelantikan Pengurus DPW Vox Point Indonesia (Vox Populi Institute) Kota Bandung di Gedung Indonesia Menggugat, Kota Bandung, Rabu (5/1/2022).
Masih disampaikan Tedy , bahwa Gedung Indonesia Menggugat (GIM) memiliki nilai kebangsaan dan nilai-nilai nasionalisme. Sehingga ia berharap pengurus Vox Point Indonesia Kota Bandung dapat meneruskan semangat nasionalisme tersebut , Mari bersama-sama merawat Pancasila dan kesatuan Indonesia .kata Tedy.
Selamat kepada pengurus Vox Point Indonesia Kota Bandung. ,Mari kita bersama sinergi, dengan filosofi Kota Bandung yang silih asih, silih asuh, silih wawangian, dan sabibilungan, sebagai modal membangun kota yang kita cintai," Kata Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan.
Andra Wahyu Ketua DPW Vox Point Indonesia Kota Bandung mengapreasiasi dukungan dari muspika Kota Bandung, termasuk DPRD Kota Bandung. Andra berharap adanya sinergitas dalam membangun Kota Bandung.
Tidak ada komentar