Oded, PD Pasar Bermartabat ,Kelola sing bener
PILARGLOBALNEWS,-- Walikota Bandung mengancam akan mengambil alih secara penuh pengelolaan manajemen Perusahaan Daerah (PD) Pasar Bermartabat oleh Pemkot Bandung karena Pemkot menilai kontribusi yang diberikan PD Pasar Bermartabat terhadap pendapatan asli daerah (PAD) kurang maksimal.
Oded M Danial memaparkan, saat ini pemkot telah mengambil alih sementara pengelolaan manajemen PD Pasar Bermartabat. Kebijakan tersebut dilakukan hingga PD Pasar Bermartabat mampu mandiri dengan menghasilkan kontribusi maksimal terhadap PAD.
"Dikembalikan dulu kepada kami (pemkot). Kalau nanti mau dikelola lagi oleh PD pasar atau ditenderkan kepada pihak ketiga enggak masalah, yang penting hasilnya harus maksimal. Itu saja," kata Oded usai menghadiri milad ke-11 PD Pasar Bermartabat di Pasar Sukajadi, Kota Bandung, Rabu (5/12/2018).
Oded mengatakan, memasuki usianya yang ke-11, manajemen PD Pasar Bermartabat harus bisa semakin matang dan dewasa dalam mengelola bisnis. Kedewasaan itu diharapkan sesuai dengan nama perusahaannya yakni Bermartabat.
Oded menilai, pengelolaan yang selama ini dilakukan manajemen masih sering terjadi persoalan sehingga tidak mampu memberikan kontribusi maksimal kepada Pemkot Bandung. Karena itu, dia berharap, manajemen PD pasar bisa melakukan perbaikan dan evaluasi untuk bisa meningkatkan pendapatan.
"Insya Allah, kabeh ge bakal beres. Lamun ayeuna masih aya ewuh pa kewuh, moal beres nepi ka kiamat oge. Lain hanya PD Pasar hungkul, Kota Bandung oge moal beres. (Insya Allah, semuanya akan beres. Kalau sekarang masih ada masalah di internal, tidak akan selesai persoalannya sampai kiamat juga. Bukan hanya PD Pasar, Kota Bandung juga sama)," kata Oded.
Dia mengungkapkan, sesuai dengan nama perusahaannya yakni Bermartabat tentu harus memberikan keadilan. Dengan adil dan menjalankan seluruh prosedur sesuai dengan peraturan dan norma yang berlaku tentu cita-cita serta Impian bisa tercapai dengan mudah.
"Saya harapkan, direksi PD Pasar untuk segera melakukan perbaikan manajemen. Apalagi aset yang dimiliki PD pasar Bermartabat cukup besar. Tolong kalau yang namanya usaha itu, terutama aset yang dititipkan oleh Pemkot Bandung kepada PD pasar harus bisa dilakukan secara maksimal dan bisa menghasilkan deviden. Itu saja sangat penting. Kembalikan segala sesuatunya dengan aturan yang berlaku. Yakin, Insya Allah berjalan baik. Kelola sing bener(kelola dengan benar)," ujar dia.
Tidak ada komentar