PILARGLOBALNEWS, Kesehatan adalah keadaaan sejahtera dari fisik, mental dan sosial yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomi (UU No. 23 tahun 1992 tentang kesehatan). Kesehatan bukan hanya menyangkut pada aspek fisik tetapi juga menyangkut aspek psikologis atau jiwa. Kesehatan jiwa adalah suatu kondisi sehat emosional, psikologis, dan sosial yang terlihat dari hubungan interpersonal yang memuaskan, perilaku dan koping yang efektif, konsep diri yang positif, dan kestabilan emosional (Organisasi Kesehatan Dunia WHO, 2005).
Duta Peduli Kesehatan Jiwa DKI Jakarta, Firda Hanasyah Putri sangat menginspirasi. Dalam rangka program advokasi Duta Peduli Kesehatan Jiwa, Firda mengkampanyekan Kesehatan Jiwa kepada seluruh masyarakat melalui kegiatan inspiratif kunjungan sekaligus sosialisasi kepada anak-anak kurang beruntung di salah satu panti asuhan wilayah Jabodetabek. Tidak hanya itu, gadis yang kerap disapa Firda ini juga bekerjasama dengan psikolog untuk melakukan training yang bermanfaat bagi anak-anak panti asuhan di masa depan.
Muda dan berkarya, itulah motto Firda, Duta Kesehatan Jiwa DKI Jakarta berusia 21 tahun ini. Segudang prestasi telah berhasil ia raih, seperti : menjadi mahasiswa berprestasi di kampusnya, menjadi pemenang di salah satu kompetisi pageant muslimah Nasional, hingga kini menjadi Duta Kesehatan Jiwa mewakili Provinsi DKI Jakarta.
Dalam kesehariannya, Firda juga kerap kali diundang menjadi pembicara dalam seminar yang bertemakan kesehatan mental.
Sosok Firda selalu membagikan konten positif dan inspiratif tentang Kesehatan Jiwa di media sosial instagram @firdahanasyah. Firda juga merupakan influencer dengan belasan ribu followers sehingga aktif mengkampanyekan Kesehatan Jiwa. Duta Peduli Kesehatan Jiwa DKI Jakarta ini memiliki mimpi untuk membuat komunitas aktif yang bergerak di bidang Kesehatan Jiwa sehingga banyak masyarakat yang dapat ikut berpartisipasi menggaungkan pentingnya menjaga kesehatan jiwa, karena menurutnya kesehatan jiwa itu sama pentingnya dengan kesehatan fisik.
Firda, sosok inspiratif ini juga sering terlibat di berbagai kegiatan sosial tanggap bencana untuk mengulurkan tangan dan bantuan bagi para korban. Menurut Firda, tugas dan amanah sebagai Duta Peduli Kesehatan Jiwa bukan hanya sekedar memberikan ilmu yang bermanfaat mengenai kesehatan jiwa, namun juga ikut hadir memberikan empati kepada para masyarakat terutama para korban bencana. Dalam kegiatan sosial ini, ia memberikan pertolongan pertama pada psikologis korban atau yang biasa disebut Psychological First Aid (PFA).
.“Menjadi Duta Peduli Kesehatan Jiwa merupakan panggilan hati, bertujuan untuk dapat bermanfaat bagi sesama, memberikan tenaga dan ilmu yang positif agar dapat ditiru dan diimplementasikan oleh masyarakat.” kata sosok inspiratif ini.
Tanggungjawab besar telah diemban dan kontribusi nyata terus dilaksanakan oleh Firda Hanasyah Putri, Duta Peduli Kesehatan Jiwa DKI Jakarta. Selamat dan Sukses selalu buat Firda.(red/mano)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar